Gerard Pique Diancam, Latihan Timnas Spanyol Bubar

Protes Terhadap Pique. (c) AFP

JAKARTA, kabarpolisi.com – Bintang Barcelona Gerard Pique kembali menjadi pusat perhatian dalam beberapa hari terakhir. Pique secara terbuka menyampaikan dukungannya terhadap hak untuk memilih dalam referendum di Catalunya.

Referendum catalunya memang berimbas besar terhadap semua hal, termasuk sepakbola. Laga Barcelona melawan Las Palmas harus digelar tanpa penonton akibat alasan keamanan setelah suhu politik memanas.

Pique pun mendapatkan sambutan yang sangat negatif saat bergabung ke timnas Spanyol. Dalam sesi latihan di markas timnas Spanyol di Las Rozas, Madrid, Pique mendapat sambutan penuh permusuhan. Ada banyak orang yang meneriakkan hinaan dan membawa banner hinaan kepadanya. Berikut videonya.

Akibat situasi yang semakin memanas di tribun penonton, pihak keamanan sampai harus bertindak. Polisi dan petugas keamanan di Las Rozas menyita banner hinaan untuk Pique dan mengamnkan beberapa orang yang dinilai sudah bertindak berlebihan.

Sesi latihan timnas itu akhirnya hanya berlangsung 23 menit saja. Pique harus dikawal petugas saat meninggalkan lapangan, di bawah hujatan dan protes penonton.

Pada jeda internasional kali ini, Spanyol akan bertanding melawan Albania dan Israel dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa. (Devara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.