Jokowi : Silahkan Cek Keluarga Saya

Joko Widodo

MALANG, kabarpolisi.com – Presiden Joko Widodo membantah isu bangkitnya Partai Komunis Indonesia (PKI) dan paham komunisme di Indonesia. Jokowi mengatakan, PKI dan paham komunisme dilarang oleh konstitusi dengan ditetapkannya MPRS Nomor 25 Tahun 1966 tentang pembubaran Partai Komunis Indonesia.

“Banyak isu PKI bangkit, komunis bangkit, pertanyaannya di mana bangkitnya? Karena sudah jelas di konstitusi kita bahwa PKI dan komunis dilarang di Indonesia,” kata Jokowi saat menghadiri kajian Ramadan di Universitas Muhammadiyah Malang, Sabtu, 3 Juni 2017.

Sementara itu, soal tuduhan dirinya dianggap melindungi PKI, Jokowi menyebutkan jika isu tersebut diembuskan tanpa bukti. Jokowi mempersilakan sang penuduh untuk mengecek orangtua bahkan kakek dan nenek Jokowi yang turut diseret dalam isu PKI.

“Silakan dicek orangtua saya tinggal di mana, di desa di kampung mana, kakek nenek juga bisa dicek. Sangat mudah sekali di era keterbukaan ini, sebetulnya saya males menanggapi ini. Tapi karena ada kesempatan, saya sampaikan lah karena ini forum besar,” ucap Jokowi. (nafi)

PKI, Jokowi, Hoax, Fitnah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.