Mutasi Polri : Kapolda Sulteng Diganti

Muhammad Tito Karnavian

JAKARTA, kabarpolisi.com – Kapolri Jenderal Polisi Muhammad Tito Karnavian mengeluarkan telegram rahasia nomor ST/964/IV/KEP/2018 yang isinya mutasi sejumlah perwira Polri Minggu (8/4/2018), salah satu yang dimutasi adalah Kapolda Maluku Utara Brigjen Pol Achmat Juri. Ia dimutasi menjadi Kapolda Nusa Tenggara Barat yang sebelumnya dijabat Brigjen Firli.

Mutasi tersebut menyusul dilantiknya Firli sebagai Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (6/4/2018) kemarin.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Polisi Setyo Wasisto mengatakan, mutasi tersebut dalam rangka tour of duty dan tour of area.

“Banyak yang mendapat promosi maupun mendapat amanah di tempat atau satuan kerja baru sebagai penyegaran di dalam organisasi Polri,” kata jenderal bintang dua yang juga alumnus Akademi Kepolisian tahun 1984 ini.

Menggantikan Achmat, Wakapolda Kalimantan Timur Brigjen Pol Naufal Yahya diangkat sebagai Kapolda Maluku Utara.

Selain itu, Kepala Divisi Hukum Polri Irjen Agung Sabar Santoso dimutasi menjadi Wakil Irwasum Polri. Sebagai penggantinya, Kapolri menunjuk Brigjen Polisi Mas Guntur Laupe yang saat ini menjabat Wakapolda Sulawesi Selatan.

Mutasi juga dilakukan terhadap Kapolda Sulawesi Tengah I Ketut Argawa yang diangkat menjadi Kepala Biro Perencanaan dan Administrasi Inspektorat Pengawasan Umum Polri. Brigjen Pol Ermi Widyatmo yang kini menjabat Wakapolda Riau, ditunjuk menjadi Kapolda Sulteng.

Selain itu, Kombes Polisi Martinus Sitompul yang menjabat Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri dimutasi ke jabatan Kepala Bagian Perencanaan Biro Perencanaan dan Administrasi Badan Pemeliharaan Keamanan Polri. Sebagai penggantinya, ditunjuklah Kombes Syahar Diantono.

Mutasi juga terjadi di tubuh Bareskrim Polri. Kasubdit I Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Kombes Pol Irwan Anwar ditunjuk sebagai Kapolrestabes Makassar. Posisi Irwan di Bareskrim digantikan Kombes Pol Dani Kustoni.

Analis Kebijakan Madya Bidang Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri Kombes Polisi Golkar Pangarso dipercaya sebagai Kasubdit II Direktorat Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri.

Beberapa kabidhumas di sejumlah polda juga mengalami rotasi jabatan, diantaranya Kabidhumas Polda Sumut Kombes Pol Rina Sari Ginting ditunjuk sebagai Kabid TIK Polda Sumut.

Posisi yang ditinggalkan Rina diisi oleh AKBP Tatan Dirsan Atmaja. Kabidhumas Polda Banten AKBP Zaenudin dimutasi sebagai Wakil Direktur Binmas Polda Banten.

Juga Kabidhumas Polda Sultra AKBP Sunarto diangkat sebagai Kabidhumas Polda Riau. (Rizal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.