Kendarai Sepeda Motor, Kapolda Sumsel Irjen Polisi Zulkarnain Adinegara dan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI AM Putranto memantau pelaksanaan misa Natal di Palembang (Foto Kompasiana)
PALEMBANG, kabarpolisi.com – Demi memberikan rasa aman dan nyaman masyarakat yang melaksanakan ibadah dan misa malam Natal, Kapolda Sumsel Irjen Polisi Drs Zulkarnain Adinegara dan Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI AM. Putranto, Sos mengecek pos pelayanan dan pengamanan Natal 2017 dan Tahun Baru serta gereja pada sejumlah lokasi di Kota Pempek Palembang, Minggu malam (24/12/2017).
Tidak seperti biasanya, Kapolda dan Pangdam beserta pejabat utama Polda, berkeliling menggunakan sepeda motor.
“Saya beserta Pangdam dan rombongan mengecek pos pam, pos pelayanan untuk memastikan bagaimana kesiapan jajara Polda Sumsel melaksanakan operasi kemanusian sehingga yang melaksanakan Natal dan Tahun Baru betul – betul merasa nyaman dan aman ,” kata Zulkarnain.
Menurut Kapolda, dirinya sengaja menggunakan sepeda motor dalam pengecekan gereja dan pos-pos pengamanan ini karena lebih praktis dan efektif.
“Sepeda motor lebih simpel, lebih praktis. Tidak mengganggu masyarakat, kalau macet kita bisa cepat menghindar. Coba kalau kita gunakan mobil akan terasa lebih sulit jika terjadi kemacetan, itu pertimbangannya” kata dia.
Polda Sumsel menyiagakan sekitar 2.743 personel Kepolisian yang dikerahkan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru dibantu 1.000 personel TNI dan ditambah lagi dari instansi terkait lainnya seperti Dinas Perhubungan, Sat Pol – PP, Senkom, Dinas Kesehatan maupun instansi terkait lainnya.
Polda Sumsel juga menyiagakan Team khusus untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) seperti 3C (Curas, Curat dan Curanmor). Tim ini bertugas untuk memantau tempat-tempat yang berpotensi adanya aksi kejahatan. (Rizal)