DAERAH  

Perkuat Kemitraan, PCNU Kabupaten Solok Sambangi Mako Polres Arosuka

Arosuka,kabarpolisi.com, – Guna memperkuat jalinan silaturrahmi dan kemitraan yang telah terbangun sebelumnya antara Jajaran Polres dan NU, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Solok sambangi Mako Polres Arosuka di Lubuk Selasih Senin (7/8).

Pengurus NU yang hadir diantaranya Ketua H. Afrizen, Wakil Ketua Tengku Abdurrahman, Sekretaris Muhammad Zaki, dan Pengurus GP Anshor Riki Rizo Namzah. Kehadiran pengurus NU ini disambut langsung oleh Kapolres Arosuka AKBP Muari,SIK,MM,MH didampingi Kasat Intel AKP Firdaus, SH dan Kanit Intel Aipda Andi Arif.

Jalinan kemitraan yang telah terbangun sebelumnya, tentu perlu kita rawat dan kita perkuat, ditengah banyaknya tantangan permasalah kamtibmas yang terkait dengan keummatan pada warga kita saat ini. Apalagi menjelang pemilu 2024 yang akan datang. terang Afrizen yang juga Kepala UPT Asrama Haji Padang ini

Kami dapat pastikan, bahwa kami segenap pengurus NU di Kabupaten Solok akan terus bergandengan menyokong langkah-langkah serta program pak kapolres dan jajaran selaku Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat,” tegasnya

AKBP Muari sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas inisiatif PCNU Kab.Solok menyambangi makopolres. “Ini sesungguhnya menjadi penyemangat bagi kami yang baru ditempatkan di sini” ucapnya

Dikesempatan itu Kapolres menjelaskan bahwa dia bersama jajaran disetiap selasa dan jumat punya program bincang khusus dengan warga.

Dia juga mengungkap kalau dia lebih senang turun langsung ke lapangan dengan apa adanya, untuk lebih mengenal dan mengetahui informasi serta kondisi di lapangan, tidak dibuat-buat. Ber- “slonong boy”. ucapnya sambil berkelakar

InsyaAllah saya akan lakukan kunjungan balasan ke sekretariat PCNU Kab. Solok dalam waktu dekat. Ungkap AKBP Muari. (Zaki)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.