Team Kobra Sabhara Polres Mukomuko Menghimbau, Untuk Selalu Menggunakan Masker

MUKOMUKO – Dalam masa pandemi Covid-19, masyarakat diharapkan mematuhi protokol kesehatan, memakai masker, selalu mencuci tangan serta menjaga jarak dalam setiap melakukan aktivitas diluar rumah. Maka dari itu Kapolres Mukomuko AKBP. Andy Arisandi SH, S.IK,MH menurunkan personelnya untuk melakukan patroli keliling setiap harinya untuk menjaga kondisi Kabupaten Mukomuko selalu kondusif.

Team kobra Sabhara Polres Mukomuko yang dipimpin oleh Bripka Jurnalis Lubis berserta dua anggota Briptu Robby Tuwagio dan Bripda Ryan Anelka, terus melakukan patroli rutin untuk mencegah penyebaran virus Covid-19ovid-19. Team kobra Sabhara menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Mukomuko untuk selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak setiap melakukan aktivitas keluar rumah.

Bripka Junalis Lubis menyampaikan kepada awak setiap masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan, ketika melakukan aktivitas diluar rumah akan diberikan saksi berupa push up untuk yang laki-laki sedangkan yang melanggar seorang perempuan akan berikan saksi mengucapkan pancasila,” tutur Bripka lubis.

Bripka Jurnalis Lubis pun berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Mukomuko untuk selalu mematuhi protokol kesehatan,”kalau bukan kita siapa lagi,” ujarnya. (Novles)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.